Halo selamat datang di konten Story Weekly EPS.1
Seperti yang aku sudah infokan di postingan sebelum ini, jadi aku tiap minggu akan menceritakan bagaimana perjalanan hidup aku selama seminggu kedepan. Mari kita mulai.
Tanggal 01 Januari 2023.
Hari minggu, setelah semalamnya tahun baruan. aku memulai hari minggu itu di siang hari. Hari minggu kebanyakan lebih ke santai dan istirhat. Karena h-5 menuju tahun baru. Aku mengambil kerjaan jadi guide bromo selama 5 hari berturut - turut dengan travel agen yang berbeda- beda.Jadi aku memilih hari minggu untuk istirahat aja sembari mengedit foto hasil trip untuk keperluan konten dan klien.
Tanggal 02 Januari 2023
Lanjut ke hari senin, lumayan padat,Aku memulai hari senin di coffee shop, tempat kopinya enak banget. Nama tempatnya MANTRA. disana aku mengerjakan beberapa hal untuk keperluan ujian proposal skripsi dan membuat konten negerikita.id.
Setelah itu, aku kembali ke kos dan menyiapkan beberapa keperluan untuk trip bromo. Salah satunya memesan snack untuk para tamu dan memastikan transportasi untuk trip bromo sudah siap. Sebelum menyiapakan aku makan malam dulu bersama tata. Setelah itu aku lanjut mengambil pesanan snack buat trip bromo.
TANGGAL 03 JANUARI 2023
Hari Selasa.di isi Kerjaaa cari duitt wkwkwkwk. keadaan bromo di musim hujan masih full kabut. Emang sih di musim hujan gini. Jangan banyak ekpetasi deh kalau kalian ada rencana liburan ke wisata alam yang mengejar Sunrise atau Sunset.
Setelah selesai kerja, aku gak ada lagi kegiatan. Full istirahatt sampai besok pagi.
TANGGAL 04 JANUARI 2023
Hari Rabu, aku memulai hari. dengan beberapa upload konten instagram negerikita. id . Lanjut setelah itu aku memperbaiki PPT ujian proposal yang mana sampai sekarang belum ada kabar kapan saya mulai ujiannya. Lanjut di sore harinya aku membuat podcast bersama teman - teman yang bernama Mas budi dan Mas Fajar. Podcast kami tayang tiap seminggu sekali di beberapa platfrom seperti Noice dan Spotify
Setelah take podcast, kami mengisi perut. Makan nasi uduk bersama komedian terlucu di Malang Raya. Aku kasih liat 1 bit dari mas budi.
Setelah makan aku pulang ke kos dan mas budi balik ke rumahnya.
TANGGAL 05 JANUARI 2023
Hari kamis,diisi dengan.membuat konten bersama patner yang sudah lama saya kenal. Siapa lagi kalau bukan ilham ceking. yap jadi kita berdua sudah janjian dari beberapa hari yang lalu. Setelah mencari tanggal kosong dan kerjaan juga lagi gak ada, yauda mumpung kosong kenapa gak ngonten aja. Rencawal kami ke Bedengan, tetapi karena cuaca yang sedang tidak bersahabat. Bedengan ditutup. Karena sudah terlanjur bawa peralatan kopi beserta kursi, yaudah deh kita memutuskan untuk ke Bukit Jengkoang yang ada di Batu.
Saat perjalanan menuju Batu, cuaca seketika berubah yang tadinya cerah menjadi mendung terlihat dari kejauhan wilayah Batu. sudah turun hujan, kami kembali stop untuk berdiskusi, mau melanjutkan ke Batu atau cari tempat yang lain. Disaat kami berhenti, ternyata didepan kami ada sebuah lapangan sepak bola dengan pemandangan gunung Panderman dan Buthak. dirasa cukup untuk konten. Jadilah lapangan bola itu tempat kami berdua membuat konten.
Disaat membuat konten, awan hitam terlihat mendatangi kami. disitulah konten tercepat yang kita buat terjadi. Beruntungnya kopi yang kita buat untuk properti video udah jadi. Tidak lama kemudian hujan dengan deres turun membahasi kami.
Perjuangan banget yah buat konten, jadi jangan liat enaknya doang. inilah perjuangannya. Ga dapat duit tapi senang melakukannya. Itung-itung buat moment. Setelah itu kami berdua mencari tempat teduh dan disaat itulah terjadi pembuatan kopi x air hujan. entah kita kepintaran atau terlalu tolol wkwkwkw.
Akhirnya reda juga tuh hujan, kami kembali pulang ke kos lalu mengedit beberapa foto dan video yang sudah kita ambil dan inilah hasilnya.Mumpung bujang lakukanlah kegiatan yang asyikk, tapi disatu sisi ingat juga, beban hidup juga dipikirkan wkwkwkwk
TANGGAL 06 JANUARI 2023
Hari jumat, dimulai dengan jumatan. Setelah itu membuat konten negerikita, dilanjutkan ada beberapa revisi video dari klien trip bromo Minggu lalu. Sehabis itu nyantai deh. Hari jumat kali ini, diisi dengan banyak rebahannya.
TANGGAL 07 JANUARI 2023
Hari Sabtu, dimulai dengan ngopi di Warning (Warung Kuning) bersama teman aku yang bernama Doni, yang mana dia akan meninggalkan Malang entah berapa lama yang jelas aku tidak ketemu lagi sama dia, Ia akan bekerja di Kota Balikpapan setelah resign dari tempat kerja sebelumnya. Doni ini salah satu orang kalimantan timur yang pertama kukenal di Malang.
Jujur aja dia salah satu orang yang sering bantu aku ketika lagi ada masalah. Banyak moment yang kami lakukan salah satunya mendaki Gunung Prau di Jawa tengah. yang penasaran pendakian kami di Gunung Prau bisa baca dibawah ini.
Setelah ngobrol panjang dan pamitan, kami berdua selfie dulu. Sebagai bentuk kenang - kenangan. Ya gitulah hidup. Pasti suatu saat kita akan ditinggal teman untuk melanjutkan kehidupan masing-masing.
Toh gak ada yang salah dengan keputusan hidup seseorang, yang salah tuh, ketika kita ikut mencampuri keputusan hidup seseorang.
Sampai Jumpa Sapo
Setelah bertemu. Aku pulang ke kos, melanjutkan beberapa kerjaan biar di hari minggu besoknya nyantai. Selesainya kerjaan, malamnya di lanjutkan nongkrong
TANGGAL 08 JANUARI 2023
Hari minggu, dimulai siang hari. biasa minggu paginya masih nempel dikasur.Lalu siangnya dimulai membuat konten story weekly ini. Tiba - tiba dapat kerjaan buat tanggal 13 - 15 pergi ke Dieng Jawa tengah dari (PH) 605_Visual Project
Emang ga bisa ditebak, nih kehidupan. Jadi gini, sebenarnya aku juga punya rencana sendiri pertengahan januari tahun ini mau ke jawa tengah, entah Jogja atau Dieng.Karena udah lama juga gak main-main kesana. Terakhir aku kesana tahun 2019, udh 3 tahun yg lalu.
Eh tiba-tiba, tadi siang. Aku dapat kerjaan buat ke Dieng,dan tanggalnya sama persis banget dengan apa yang sudah kurencakan.
Gokilll. Bangett nih kehidupan.
Yap. Itu aja untuk story weekly EPS 1.
Sampai jumpa di Minggu Depan ✌️
Tidak ada komentar:
Posting Komentar